Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter


RESENSI BUKU:

Proses prinsip-prinsip pembentukan pribadi profesional berkarakter harus didasari kerjasama (team work) di tempat kerja, penting dalam membangun dan memelihara organisasi yang berkesinambungan dalam memperkenalkan perangkat dan proses yang dapat digunakan untuk mengelola ASN untuk mencapai kesuksesan organisasi. Perangkat dan proses yang sering disebut sebagai Manajemen Sumber Daya Manusia atau SDM. Istilah "manajemen sumber daya manusia" tidak berarti bahwa ini adalah pekerjaan yang terjadi ataupun tanggungjawab pribadi pada satu organisasi. Ini adalah tanggung jawab setiap orang untuk memastikan bahwa praktek-praktek yang baik dan hubungan yang baik sedang dikembangkan. Penting bagi setiap organisasi untuk mengembangkan kapasitas untuk mengelola ASN secara efektif terlepas dari besar kecilnya organisasi.


Loka Diklat Keagamaan Pekanbaru diharapkan mampu menunjukkan profesionalisme dalam penyelenggaraan diklat sehingga mampu menghasilkan output dan outcome yang benar-benar memiliki manfaat baik peningkatan kinerja, perbaikan sistem organisasi dan manajemen, maupun memiliki kemampuan dalam menentukan strategi kegiatan yang mampu membawa perubahan positif pada masyarakat dan negara pada umumnya. Selanjutnya, seiring dengan perkembangan zaman dan tuntutan situasi dan kondisi masyarakat saat ini, maka perlu paradigma baru dalam kediklatan yang mencakup sistem dan strategi yang mampu menjawab berbagai perubahan situasi dan kondisi, terutama beriringan dengan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta persaingan global yang semakin ketat.


Buku Membentuk Pribadi Profesional Berkarakter “ASN Kementerian Agama” ini merupakan kumpulan dari beberapa tulisan dan dirangkai dalam penyajian buku dengan tujuan terdokumentasinya beberapa tulisan. Tujuannya, dapat memberikan sedikit masukan dan pencerahan terkait dalam hal Manajemen Pegawai (ASN) yang menjadi tuntutan publik dalam pentingnya Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan dalam Pengembangan karir ASN. Mudah-mudahan buku ini, dapat memberikan manfaat bagi aparatur sipil negara khususnya PNS dan pemerintah dalam upaya pengembangan sumberdaya manusia yang menjadi prioritas kerja 5 tahun kedepan Presiden RI, dalam upaya mewujudkan SMART ASN tahun 2024

Tidak ada komentar:

Posting Komentar