Puasa Membentuk SDM Berkarakter

 


Keberhasilan pembangunan suatu Negara sangat ditentukan oleh kualitas Sumber Daya Manusia yang dimilikinya. Negara yang memiliki SDM yang unggul pada umumnya lebih cepat menjadi Negara maju walaupun tidak kaya Sumber Daya Alam. Namun sebaliknya, banyak negara yang memiliki SDA melimpah, tetapi memiliki kualitas SDM yang rendah, sulit mencapai kemajuan. PNS sebuah profesi, dalam hal bertindak dibutuhkan profesional. Ukuran statistik yang menggambarkan kualitas seorang ASN ditinjau dari kualifikasi Pendidikan, kompetensi, kinerja dan disiplin dalam pelaksanaan tugasnya memberikan kemanfaatan bagi ASN, Instansi Pemerintah dan Masyarakat diatur dalam Perban Nomor 8 Tahun 2019 Pedoman Tata Cara dan Pelaksanaan Pengukuran IP-ASN.

SDM yang unggul tidak hanya ditandai dengan kecerdasan intelektual, tetapi juga ditandai dengan karakter mulia. Pembagunan SDM yang mengabaikan pembentukan karakter akan melahirkan SDM yang tidak memiliki rasa cinta dan rela berkorban untuk bangsa dan Negara. Mereka akan bekerja hanya sekedar memenuhi kewajiban dan rentan terjadi penyalahgunaan tugas dan wewenang, bahkan mudah dimanfaatkan oleh kepentingan tertentu yang merugikan Negara.

Ibadah puasa yang saat ini sedang dijalankan oleh umat Islam merupakan momentum untuk membentuk SDM yang berkarakter mulia. Diantara nilai yang diajarkan dan dibiasakan melalui ibadah puasa yang dapat membentuk SDM berkarakter mulia adalah kejujuran, amanah, disiplin, kebersamaan, dan suka berbagi. Kemudian, selama menjalankan ibadah puasa, umat Islam dilatih untuk meninggalkan kebiasaan buruk dan sia-sia, dan membiasakan diri dengan perbuatan baik dan produktif. Dengan demikian, setelah menjalankan ibadah puasa diharapkan akan lahir SDM yang berkarakter mulia, semoga..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar